TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kidung Agung 6:2

Konteks
6:2 --Kekasihku telah turun l  ke kebunnya, m  ke bedeng rempah-rempah n  untuk menggembalakan domba dalam kebun dan memetik bunga bakung.

Kidung Agung 6:11

Konteks
6:11 Ke kebun kenari aku turun melihat kuntum-kuntum di lembah, melihat apakah pohon anggur berkuncup dan pohon-pohon delima berbunga. c 

Amsal 5:15-18

Konteks
5:15 Minumlah air dari kulahmu sendiri 1 , minumlah air dari sumurmu yang membual. 5:16 Patutkah mata airmu meluap ke luar seperti batang-batang air ke lapangan-lapangan? 5:17 Biarlah itu menjadi kepunyaanmu sendiri, jangan juga menjadi kepunyaan orang lain. 5:18 Diberkatilah kiranya sendangmu, w  bersukacitalah dengan isteri masa mudamu: x 

Yesaya 58:11

Konteks
58:11 TUHAN akan menuntun k  engkau senantiasa dan akan memuaskan hatimu l  di tanah m  yang kering, dan akan membaharui kekuatanmu; n  engkau akan seperti taman o  yang diairi dengan baik dan seperti mata air p  yang tidak pernah mengecewakan.

Yesaya 61:10-11

Konteks
61:10 Aku bersukaria di dalam TUHAN 2 , jiwaku bersorak-sorai o  di dalam Allahku, sebab Ia mengenakan pakaian keselamatan kepadaku dan menyelubungi aku dengan jubah kebenaran, p  seperti pengantin laki-laki yang mengenakan perhiasan kepala q  dan seperti pengantin perempuan r  yang memakai perhiasannya. 61:11 Sebab seperti bumi memancarkan tumbuh-tumbuhan, dan seperti kebun s  menumbuhkan benih yang ditaburkan, demikianlah Tuhan ALLAH akan menumbuhkan kebenaran t  dan puji-pujian di depan semua bangsa-bangsa.

Yeremia 31:12

Konteks
31:12 Mereka akan datang bersorak-sorak y  di atas bukit z  Sion, muka mereka akan berseri-seri karena kebajikan a  TUHAN, karena gandum, anggur dan minyak, b  karena anak-anak kambing domba c  dan lembu sapi; hidup mereka akan seperti taman d  yang diairi baik-baik, mereka tidak akan kembali lagi merana. e 

Hosea 6:3

Konteks
6:3 Marilah kita mengenal dan berusaha sungguh-sungguh mengenal TUHAN; Ia pasti muncul seperti fajar, Ia akan datang kepada kita seperti hujan, s  seperti hujan pada akhir musim yang mengairi bumi. t "

Hosea 6:1

Konteks
6:1 "Mari, kita akan berbalik l  kepada TUHAN, sebab Dialah yang telah menerkam m  dan yang akan menyembuhkan kita 3 , n  yang telah memukul dan yang akan membalut o  kita.

Kolose 1:13

Konteks
1:13 Ia telah melepaskan kita dari kuasa kegelapan 4  c  dan memindahkan kita ke dalam Kerajaan d  Anak-Nya yang kekasih; e 

Kolose 1:19-20

Konteks
1:19 Karena seluruh kepenuhan s  Allah berkenan t  diam di dalam Dia 5 , 1:20 dan oleh Dialah Ia memperdamaikan u  segala sesuatu dengan diri-Nya 6 , baik yang ada di bumi, maupun yang ada di sorga, v  sesudah Ia mengadakan pendamaian w  oleh darah x  salib Kristus.

Kolose 1:1

Konteks
Salam
1:1 Dari Paulus, rasul a  Kristus Yesus, oleh kehendak Allah, b  dan Timotius c  saudara kita,

Wahyu 21:27

Konteks
21:27 Tetapi tidak akan masuk ke dalamnya sesuatu yang najis, atau orang yang melakukan kekejian atau dusta, s  tetapi hanya mereka yang namanya tertulis di dalam kitab kehidupan t  Anak Domba itu.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:15]  1 Full Life : MINUMLAH AIR DARI KULAHMU SENDIRI.

Nas : Ams 5:15

Sumber kasih sayang seorang laki-laki (ayat Ams 5:18-20) haruslah istrinya sendiri (bd. Kel 20:17). Perhatikan bahwa kesenangan seksual di dalam ikatan pernikahan itu sah dan dikaruniakan Allah (bd. Kej 2:20-25). Pasangan hidup harus dipandang sebagai karunia yang khusus dari Allah dan dihargai dengan kesenangan, kemurnian, dan ucapan syukur (Ams 19:14).

[61:10]  2 Full Life : AKU BERSUKARIA DI DALAM TUHAN.

Nas : Yes 61:10-11

Setelah Kristus datang kembali, semua anggota kerajaan-Nya akan bersukacita. Mereka akan dikenakan "pakaian keselamatan" (yaitu: mereka akan menjadi anggota umat yang ditebus Allah) dan "jubah kebenaran" (yaitu: mereka akan hidup sesuai dengan standar-standar Allah).

[6:1]  3 Full Life : DIALAH ... AKAN MENYEMBUHKAN KITA.

Nas : Hos 6:1

Dalam panggilan yang lain lagi untuk bertobat, Hosea memberikan kepastian bahwa sekalipun Allah harus menghukum dosa, Dia senantiasa ingin menyembuhkan dan memulihkan.

[1:13]  4 Full Life : DARI KUASA KEGELAPAN.

Nas : Kol 1:13

Hal yang utama dalam penebusan ialah kelepasan dari pengendalian dan kuasa kegelapan, yaitu dari Iblis (Mat 4:8-11; Luk 22:52-53; Ef 2:2; Ef 6:12). Sekarang kita berada dalam kerajaan Kristus dan di bawah pemerintahan-Nya (Rom 6:17-22;

lihat cat. --> Kis 26:18).

[atau ref. Kis 26:18]

[1:19]  5 Full Life : SELURUH KEPENUHAN ALLAH ... DIAM DI DALAM DIA.

Nas : Kol 1:19

Paulus menyatakan ke-Allahan Kristus dengan kata-kata yang paling jelas. Seluruh kepenuhan ke-Allahan yang sempurna dengan segala kuasa dan kodrat-Nya berdiam di dalam Kristus (Kol 2:9; bd. Ibr 1:8).

[1:20]  6 Full Life : MEMPERDAMAIKAN SEGALA SESUATU DENGAN DIRI-NYA.

Nas : Kol 1:20

Umat manusia dan segala sesuatu dalam alam semesta dipersatukan dan diselaraskan di bawah Kristus (bd. ayat Kol 1:16-18). Akan tetapi, ini tidak berarti bahwa semua orang diperdamaikan terlepas dari kehendak mereka. Orang yang menolak tawaran perdamaian Kristus tetap menjadi musuh Allah (Rom 2:4-10).



TIP #19: Centang "Pencarian Tepat" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab tanpa keluarga katanya. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA